ini merupakan wujud kepedulian dari kader perempuan PKS Banda Aceh kepada kaum ibu.
PK-Sejahtera Online: Dalam rangka memperingati 80 tahun kebangkitan perempuan Indonesia ( hari ibu ), Bidang kewanitaan DPD PKS Banda Aceh, mengadakan kunjungan di empat rumah sakit di Banda Aceh, Kunjungan yang dihususkan bagi kaum ibu pasien kebidanan di Rumah Sakit Umum Zainal Abidin, Rumah Sakit Meuraxa, Rumah Sakit Malahayati dan Rumah Sakit Fakinah, dihadiri oleh jajaran staf Bidang Kewanitaan DPD PKS Banda Aceh dan staf sie kewanitaan DPC se DPD PKS Banda Aceh. Acara yang dilaksanakan secara serentak ini, merupakan program Kewanitaan Bidang Pemberdayaan Perempuan, yang diketuai oleh Nuraini Lubis S.Si. Pada hari itu Nuraini Lubis memimpin rombongan datang mewakili Ketua Bidang Kewanitaan DPD PKS Banda Aceh Hayati ST ke rumah sakit Zainal Abidin. Sedangkan ketiga rumah sakit lainnya dipimpin oleh Tati Meutia Asmara SKH. Menurut Nuraini Lubis, acara ini merupakan wujud kepedulian dari kader perempuan PKS Banda Aceh kepada kaum ibu. Bentuk kegiatannya selain mendoakan pasien, juga membagikan bingkisan paket ibu melahirkan, harapannya kedepan semakin erat silaturahmi antara kader dengan masyarakat terutama kaum ibu sebagai sosok yang melahirkan dan mendidik generasi penerus bangsa. Acara yang sederhana ini juga dimaksudkan untuk menggugah perhatian pemerintah Aceh, agar lebih serius memperhatikan taraf kesehatan kaum ibu dimasa yang akan datang.
pada hari Sabtu 21 Desember 2008, jam 10 pagi.
No comments:
Post a Comment